Blog AWS Indonesia
Berita Terbaru AWS Mingguan 26 Januari 2021
Salam!
Saya harap rekan-rekan semua telah menikmati acara Builders Online yang sudah diadakan pada pekan lalu. Di pekan ini saya akan berbagi informasi menarik tentang acara Builders Online dan acara Webinar AI/Big Data Analytics bersama Glair dan Konvergen. Selain itu juga saya akan berbagi informasi tentang fitur-fitur dan layanan terbaru yang dirilis pekan lalu.
Tonton Sesi Builders Online Secara On-Demand
Bagi Anda yang tertinggal acara Builders Online yang lalu, Anda tidak perlu kuatir. Sekarang Anda dapat menonton 6 sesi menarik dari Builders Online secara on-demand kapanpun dan di mana pun. Anda cukup mengklik gambar di bawah ini untuk membuka daftar keenam sesi tersebut.
Setelah itu Anda bisa memilih rekaman sesi yang Anda ingin tonton, misalnya sesi yang dibawakan oleh rekan saya, Meher Vaswani, Startup BD di AWS Indonesia tentang bagaimana memulai perjalanan membangun di cloud.
Di dalam video tersebut Anda dapat mengunduh slide presentasi yang dibawakan.
Ikutilah Acara AI/ML dan Big Data Analytics Webinar Bersama Glair dan Konvergen
Topik tentang Artificial Intelligence, Machine Learning, dan Big Data seringkali menjadi pembicaraan di banyak perusahaan saat ini. Banyak sekali perusahaan ingin mengimplementasikan teknologi ini untuk meningkatkan pengalaman pengguna.
Di webinar ini, AWS bersama GLAIR dan Konvergen akan membawakan 2 sesi menarik dan mengajak Anda untuk berdiskusi bersama. Untuk mengikuti sesi menarik ini, Anda bisa mengklik gambar di bawah.
Fitur Terbaru dari AWS Pekan Lalu
Berikut adalah fitur dan layanan terbaru yang dirilis oleh AWS pada pekan lalu.
Jika Anda tertarik untuk memperdalam pengetahuan tentang bagaimana menyimpan dan mengolah data yang besar dan secara aman di AWS, AWS mempunyai 2 pengumuman yang menarik bagi Anda. Sekarang Anda bisa mengakses 3 kursus digital tentang Amazon S3 serta kursus tentang perancangan data lake di Coursera dan edX.
- Agen Amazon CloudWatch sekarang mendukung API dan SDK OpenTelemetry
- Amazon GuardDuty meningkatkan alur kerja investigasi insiden keamanan melalui integrasi baru dengan Amazon Detective
- AWS Cloud Map Meningkatkan Service Level Agreement (SLA)
- Agen Amazon CloudWatch Sekarang Mendukung macOS di instans Mac Amazon EC2
- Amazon Kendra mencapai kepatuhan ISO dan PCI
- Meluncurkan API percakapan streaming Amazon Lex untuk meningkatkan pengalaman percakapan agen virtual
- Meluncurkan konsol dan API Amazon Lex V2 untuk pengalaman pembuatan bot yang lebih baik
- Mengumumkan instans Amazon EC2 T4g baru yang didukung oleh prosesor AWS Graviton2 bersama dengan uji coba gratis T4g di Region Asia Pasifik (Sydney, Singapura), Eropa (London), Amerika Utara (Kanada Tengah, San Francisco), dan Amerika Selatan (Sao Paulo)
- Amazon MSK sekarang mendukung kemampuan untuk mengubah ukuran atau kelompok broker Apache Kafka Anda
- Amazon Keyspaces (untuk Apache Cassandra) sekarang mendukung sintaks JSON untuk membantu Anda membaca dan menulis data dari sistem lain dengan lebih mudah
- Amazon FSx sekarang mendukung titik akhir tervalidasi FIPS 140-2
- Mengumumkan Dukungan CDK untuk AWS Chalice
- Resource Groups Tagging API meluncurkan parameter ResourceARNList untuk operasi GetResources
- Amazon ECS mengumumkan peningkatan kuota layanan untuk tugas per layanan dan layanan per klaster
- Klien Perangkat AWS IoT baru menyederhanakan onboarding ke AWS IoT Core, AWS IoT Device Management, dan AWS IoT Device Defender
- Amazon Chime SDK untuk iOS dan Android sekarang mendukung berbagi layar
- Amazon RDS untuk MariaDB sekarang mendukung versi 10.5.8
- Kursus mandiri baru tentang merancang data lake di edX dan Coursera
- AWS Certificate Manager Private Certificate Authority sekarang mendukung kustomisasi sertifikat tambahan
- AWS SDK untuk Go versi 2 sekarang tersedia secara umum
- Amazon ECS sekarang mendukung VPC Endpoint Policies
- Amazon CloudWatch Application Insights mendukung pemantauan database Oracle
- Mengumumkan tiga kursus digital baru untuk Amazon S3
- Arsitektur Referensi Baru: Kluster Kubernetes Federasi Menggunakan Amazon EKS dan KubeFed
- Amazon RDS untuk PostgreSQL Mendukung Ekstensi pg_cron untuk Menjadwalkan Pekerjaan Database
Demikian informasi tentang acara-acara AWS terkini serta info fitur dan layanan terbaru. Jika Anda tertarik dengan acara tersebut atau tertarik untuk mengimplementasikan fitur-fitur di atas ke dalam organisasi Anda dan membutuhkan bantuan, Anda dapat menghubungi tim kami.
– Petra