Dengan AWS Elemental MediaConvert, Anda dapat memilih dari harga sesuai permintaan, harga khusus, atau kombinasi keduanya, tergantung beban kerja Anda dan persyaratan transkode video.

  • Harga Sesuai Permintaan: Anda hanya membayar yang Anda gunakan, dan tidak ada biaya minimum. Biaya didasarkan pada biaya sederhana per menit video di setiap output. Harga sesuai permintaan memiliki dua tingkatan: Basic, yang biayanya lebih rendah dan mendukung serangkaian fitur terbatas, dan Profesional, yang mendukung serangkaian fitur lengkap. Tidak diperlukan komitmen jangka panjang atau pembayaran di muka.
     
  • Harga terpesan: Beli satu atau beberapa slot transkode terpesan untuk biaya tetap bulanan (biaya tambahan untuk menit penggunaan Dolby Audio dan Normalisasi Audio), dengan komitmen minimum 12 bulan. Setiap slot menjalankan satu tugas dalam satu waktu, dengan akses ke subset fitur pengodean sesuai permintaan, dan dapat memproses tugas secara terus menerus satu per satu. Lihat dokumentasi untuk informasi selengkapnya.

Harga Sesuai Permintaan

Harga sesuai permintaan ideal untuk pelanggan yang membangun aplikasi dengan beban kerja jangka pendek atau tak terduga yang membutuhkan waktu penyelesaian dan skalabilitas yang cepat, dan untuk aplikasi atau alur kerja baru yang sedang dikembangkan dengan AWS Elemental MediaConvert.

Dengan harga sesuai permintaan, Anda dikenakan biaya video per menit di setiap output, dengan tarif tergantung fitur yang Anda gunakan. Durasi setiap output dihitung dalam inkremen satu detik dan kemudian dikonversi menjadi menit fraksional untuk menentukan total biaya untuk output. Misalnya, output dengan durasi 45 detik adalah 45/60, atau 0,75 menit. Durasi minimum untuk penagihan adalah 10 detik, sehingga output dengan durasi kurang dari 10 detik akan ditagih untuk 10 detik.

AWS Elemental MediaConvert menawarkan dua tingkat harga dengan harga sesuai permintaan yang berbeda berdasarkan kemampuan pengodean masing-masing dukungan. Yang pertama adalah tingkat Basic dengan biaya yang lebih rendah, yang dimaksudkan untuk kasus penggunaan distribusi web sederhana dengan output AVC, VP8, dan VP9 yang terbatas. Yang kedua adalah tingkat Profesional, yang mendukung serangkaian penuh fitur pemrosesan video profesional yang dirancang untuk penyiaran dan pengiriman multilayar dari output berkualitas tinggi. Perbandingan lengkap kemampuan yang didukung oleh tingkat Basic dan Profesional dapat ditemukan di sini.
 

Tingkat Basic

Tingkat Basic dalam harga sesuai permintaan mendukung output dengan codec AVC, pengodean single-pass atau codec VP8 dan VP9 dengan pengodean multi-pass dengan kecepatan yang dioptimalkan, dengan kemampuan seperti clipping, stitching, dan static overlay, di antara lainnya. Output audio MP3 juga didukung dalam tingkat ini. Tingkat Basic merupakan opsi terbaik untuk memproses konten yang dibuat pengguna atau konten format pendek lainnya yang terutama dimaksudkan untuk distribusi melalui web. Tarif per menit yang ditawarkan di tingkat Basic bervariasi berdasarkan resolusi dan laju bingkai keluaran.

  • AVC
  • Region
  • VP8
  • Region
  • VP9
  • Region

Tingkat Profesional

Tingkat Profesional dalam harga sesuai permintaan mendukung rangkaian lengkap fitur pengiriman multilayar OTT premium untuk codec AVC, HEVC (hingga 8K), AV1, VP8, dan VP9, seperti enkode multi-pass dan berkualitas tinggi; Percepatan Transkode; passthrough video; beragam format teks; manajemen hak digital (DRM); pemrosesan sinyal iklan; praprosesor lanjutan; dan pemrosesan audio multitrek. Tingkat Profesional juga mencakup codec video mezanin Apple ProRes, MPEG-2, AVC-Intra, XAVC, dan VC-3, yang digunakan untuk pengarsipan, pengeditan, atau pertukaran konten berkualitas siaran. Tarif per menit yang ditawarkan di tingkat Profesional bervariasi menurut resolusi, laju frame, pengaturan kualitas, dan codec output. Tingkat Profesional juga menawarkan sejumlah opsi fitur add-on, termasuk Dolby Vision, HDR10+, Dolby Audio, Audio Normalization, konversi laju frame InSync FrameFormer, Nagra watermarking, Nielsen watermarking, dan integrasi Kantar watermarking, masing-masing tersedia dengan biaya tambahan.

  • AVC
  • Region
  • HEVC
  • Region
  • AV1
  • Region
  • VP8
  • Region
  • VP9
  • Region
  • Apple ProRes
  • Region
  • MPEG-2
  • Region
  • VC-3
  • Region
  • AVC-Intra
  • Region
  • XAVC
  • Region
  • Passthrough Video
  • Region
Resolusi untuk tingkat Basic dan Profesional didefinisikan sebagai:
SD yaitu output yang kurang dari resolusi 720.
HD yaitu output yang lebih besar dari atau sama dengan resolusi 720, tetapi kurang dari atau sama dengan resolusi 1080.
4K yaitu output yang lebih besar dari 1080, tetapi kurang dari atau sama dengan resolusi 2160.
8K yaitu output yang lebih besar dari 2160, sampai dan temasuk resolusi 4320.
 
Untuk outputs dengan orientasi lansekap, resolusi dihitung secara vertikal.
Untuk outputs dengan orientasi potret, resolusi dihitung secara horisontal.

Harga Dipesan

Harga Dipesan adalah untuk pelanggan yang memiliki penggunaan berkelanjutan yang terprediksi dan konsisten. Ini sangat ideal untuk alur kerja di mana tugas pengkodean diurutkan dan diproses seiring waktu. Dengan harga dipesan, tidak ada pembagian tingkat Basic atau Profesional, karena setiap slot transkode yang dibeli sudah berikut serangkaian kemampuan lengkap. Fitur add-on opsional termasuk Dolby Audio serta Audio Normalization tersedia dengan biaya tambahan dan ditagih per menit output. Pengodean Dolby Vision, Accelerated Trancoding, Automated ABR, pengodean AV1, konversi laju bingkai InSync FrameFormer, dan pemrosesan resolusi 8K tidak tersedia dalam harga terpesan. Untuk informasi selengkapnya, baca dokumentasi antrean terpesan.

Untuk menggunakan harga terpesan, Anda membayar slot transkode terpesan, yang ditagih dengan tarif bulanan tetap dan komitmen minimum 12 bulan. Anda dapat membeli beberapa slot dengan menggunakan konsol dan menerapkannya ke antrean terpesan. Kalkulator sederhana tersedia di konsol untuk memberikan perkiraan jumlah slot yang diperlukan. Anda harus terlebih dahulu menjalankan tugas biasa di antrean sesuai permintaan dengan menggunakan fitur simulasi antrean terpesan, mengamati lama waktu penyelesaian tugas, menetapkan waktu penyelesaian maksimum yang diinginkan, kemudian kalkulator akan memperkirakan jumlah slot transkode terpesan yang diperlukan.

Region

Contoh Harga Sesuai Permintaan

  • Contoh 1
  • Biaya untuk file sumber 10 menit 30 detik yang ditranskode di AS Barat (Oregon) menggunakan codec AVC ke output SD pada 30 fps dan dengan pengaturan kualitas single-pass tetapi tidak menggunakan kemampuan, seperti teks, DRM, audio multitrek, dll. yang ditentukan di bagian tingkat Professional adalah sebesar 0,07875 USD.
     
    Output:
    AVC, SD, 30 fps, kualitas single-pass = 0,0075 USD per mnt (tingkat Basic)
    (10,5 x 0,0075 USD = 0,07875 USD)
  • Contoh 2
  • Biaya untuk file sumber 10 menit 45 detik yang ditranskode di Asia Pasifik (Singapura) menggunakan codec HEVC ke output HD pada 30 fps dan pengaturan kualitas single-pass adalah sebesar 0,58 USD.
     
    Output:
    HEVC, HD, 30 fps, kualitas single-pass = 0,0544 USD per mnt (tingkat Profesional)
    (10,75 x 0,0544 USD = 0,58 USD)
  • Contoh 3
  • Biaya untuk file sumber 8 detik yang ditranskode di UE (Irlandia) ke satu output SD dengan teks yang menggunakan codec AVC, pengaturan kualitas single-pass, dan 30 fps, serta satu output HD dengan teks yang menggunakan codec AVC, pengaturan kualitas single-pass, dan 30 fps adalah sebesar 0,01 USD.
     
    Output:
    AVC, SD, 30 fps, kualitas single-pass = 0,0136 USD per mnt (tingkat Profesional)
    AVC, HD, 30 fps, kualitas single-pass = 0,0272 USD per mnt (tingkat Profesional)
    ((10/60 x 0,0136 USD) + (10/60 x 0,0272 USD) = 0,01 USD)
  • Contoh 4
  • Biaya untuk file sumber 10 menit yang ditranskode di UE (Frankfurt) ke output hanya audio menggunakan Dolby Audio adalah 0,11 USD.
     
    Output:
    Hanya audio = 0,0057 USD per mnt
    Dolby Audio = 0,005 USD per mnt
    ((10 x 0,0057 USD) + (10 x 0,005 USD) = 0,11 USD)
  • Contoh 5
  • Biaya untuk file sumber 10 menit yang ditranskode di AS Barat (N. California) ke output di bawah ini adalah 1,43 USD.
    a) Satu output audio dengan Dolby Audio dan Normalisasi Audio
    b) Tiga output SD dengan teks yang menggunakan codec AVC, pengaturan single-pass, 30 fps, dengan DeInterlacer, Dolby Audio, dan Normalisasi Audio aktif
    c) Dua output HD dengan teks yang menggunakan codec AVC, pengaturan single-pass, 30 fps, dengan DeInterlacer, Dolby Audio, dan Normalisasi Audio aktif
     
    Output:
    Hanya audio = 0,0057 USD per mnt (tingkat Profesional)
    Dolby Audio = 0,005 USD per mnt (Fungsi Add-on)
    Normalisasi Audio = 0,002 USD per min (Fungsi Add-on)
    AVC, SD, 30 fps, kualitas single-pass = 0,0136 USD per mnt (tingkat Profesional)
    AVC, HD, 30 fps, kualitas single-pass = 0,0272 USD per mnt (tingkat Profesional)
     
    a) (10 x 0,0057 USD) + (10 x 0,005 USD) + (10 x 0,002 USD) = 0,127 USD
    b) (3 x 10 x 0,0136 USD) + (3 x 10 x 0,005 USD) + (3 x 10 x 0,002 USD) = 0,618 USD
    c) (2 x 10 x 0,0272 USD) + (2 x 10 x 0,005 USD) + (2 x 10 x 0,002 USD) = 0,684 USD
     
    (0.127 USD + 0.618 USD + 0.684 USD = 1,43 USD)

Biaya Tambahan

Anda dapat dikenai biaya tambahan jika Anda menggunakan AWS Elemental MediaConvert dengan layanan AWS lainnya. Misalnya, Anda mungkin dikenai biaya dari Amazon S3 untuk penyimpanan file sumber dan media yang ditranskodekan, Amazon S3 untuk transfer data ketika bucket Amazon S3 Anda berada di wilayah selain di mana Anda mengirimkan tugas transkode Anda, Amazon CloudFront untuk pengiriman CDN, dan AWS Lambda untuk membuat pemrosesan folder tontonan. Untuk informasi selengkapnya tentang biaya Amazon S3, termasuk harga untuk mentransfer konten Anda dari AWS, lihat Harga Amazon S3.

Kemampuan Tingkat Basic Sesuai Permintaan Versus Profesional

Kemampuan

Tingkat Basic

Tingkat Profesional

Codec dan kontainer video output

MPEG-4 dengan AVC (H.264)

CMAF dengan AVC (H.264)

MPEG DASH dengan AVC (H.264)

HLS dengan AVC (H.264)

WebM dengan VP8

WebM dengan VP9

MPEG-4 dengan AVC (H.264), HEVC (H.265), dan AV1

MPEG-4 Flash dengan AVC (H.264)

QuickTime dengan AVC (H.264), MPEG-2, Apple ProRes (dengan hanya audio AIFF)

MPEG-2 TS dengan AVC (H.264), HEVC (H.265), dan MPEG-2

MXF dengan MPEG-2 (XDCAM), AVC-Intra, VC-3, dan XAVC

Raw dengan AVC (H.264), HEVC (H.265),
dan MPEG-2

CMAF dengan AVC (H.264) dan HEVC (H.265)

MPEG DASH dengan AVC (H.264), HEVC (H.265), dan AV1

HLS dengan AVC (H.264) dan HEVC (H.265)

Smooth dengan AVC (H.264)

WebM dengan VP8

WebM dengan VP9

Codec dan kontainer audio output

MPEG-4 dengan AAC

CMAF dengan AAC

MPEG DASH dengan AAC

HLS dengan AAC

MPEG-4 hanya audio dengan AAC

MPEG-1 hanya audio Layer 3 (.MP3)

WebM dengan Opus

WebM dengan Vorbis

MPEG-4 dengan AAC, Dolby Digital, dan Dolby Digital Plus

MPEG-4 Flash dengan AAC

QuickTime dengan Dolby Digital, Dolby Digital Plus, AAC, WAV, dan AIFF

MXF dengan WAV

Raw dengan AAC dan WAV

MPEG-2 TS dengan AAC, Dolby Digital, dan Dolby Digital Plus

CMAF dengan AAC, Dolby Digital, dan Dolby Digital Plus

MPEG DASH dengan AAC, Dolby Digital, dan Dolby Digital Plus

HLS dengan AAC, Dolby Digital, dan Dolby Digital Plus

Smooth dengan AAC, Dolby Digital, dan Dolby Digital Plus

MPEG-4 hanya audio dengan AAC

WebM dengan Opus

WebM dengan Vorbis

Resolusi output

SD, HD, 4K, dan hanya Audio

SD, HD, 4K, 8K, dan hanya Audio

Laju Frame Output

<=120 fps

<=120 fps

Pengaturan kualitas

Single-pass dengan AVC, multi-pass dengan VP8 dan VP9

Single-pass, HQ single-pass (hanya HEVC), multi-pass, dan multi-pass (Kualitas Dioptimalkan) (hanya HEVC, MPEG-2, VP8, VP9, AVC-Intra, dan XAVC)

Profil AVC (H.264)

High, Main, dan hanya Baseline

High, Main, Baseline, High 10 bit, High 4:2:2, dan
High 4:2:2 10 bit

Stitching input

Ya

Ya

Clipping output

Ya

Ya

Tangkapan frame

Ya

Ya

Penyisip gambar

Ya

Ya

Posisi output dan cropping input
rectangle

Ya

Ya

Konfigurasi kode waktu (Source, Anchor
timecode, timestamp offset)

Ya

Ya

Dukungan caption

Tidak

Ya

Enkripsi

Tidak

Ya

Multitrek audio

Tidak

Ya

Remix audio manual

Tidak

Ya

Normalisasi audio

Tidak

Ya

Burn-in kode waktu

Tidak

Ya

Korektor warna, Deinterlacer, dan
Pengurang Derau

Tidak

Ya

Dukungan penanda iklan

Tidak

Ya

Pensinyalan iklan (offset ruang iklan)

Tidak

Ya

Konfigurasi Nielsen (ID Distributor,
kode Breakout)

Tidak

Ya

Kosongan ruang iklan

Tidak

Ya

Sisipan metadata berwaktu
(Sisipan ID3)

Tidak

Ya

Enkode Quality-Defined Variable Bitrate (QVBR) Single-pass dengan AVC (H.264) Single-pass dengan AV1, dan single-pass atau multi-pass dengan AVC (H.264) dan HEVC (H.265)
Penyerapan paket IMF (Interoperable Master Format) Ya Ya
Rotasi video (otomatis atau manual) Ya Ya
Menentukan titik sisipan iklan di output dengan ESAM XML Tidak Ya
Percepatan Transkode Tidak Ya
Dolby Vision Tidak Ya
HDR10+ Tidak Ya
Konversi laju frame InSync FrameFormer Tidak Ya
NexGuard watermarking Tidak Ya
Nielsen watermarking Tidak Ya
Kantar watermarking Tidak Ya
Passthrough video Tidak Ya
Ada pertanyaan?
Hubungi kami
Siap untuk memulai?
Daftar
Temukan sumber daya lainnya
Kunjungi halaman Sumber Daya