Blog AWS Indonesia

Ujian AWS Certified Cloud Practitioner Sekarang Tersedia dalam Bahasa Indonesia

Kami sangat senang mengumumkan bahwa ujian AWS Certified Cloud Practitioner sekarang telah tersedia dalam Bahasa Indonesia. AWS Certified Cloud Practitioner membantu siapa saja dalam posisi terkait cloud computing untuk membangun kepercayaan diri dan kredibilitas dengan memvalidasi kelancaran bidang cloud dan pengetahuan dasar AWS.

Peserta ujian dapat menjawab pertanyaan dan melihat hasil nilai dalam Bahasa Indonesia. Ujian dalam Bahasa Indonesia ini telah tersedia dari penyedia ujian kami, Pearson VUE. Peserta dapat mengikuti ujian dari rumah masing-masing atau tempat pribadi lainnya menggunakan pengawas online, atau mencari lokasi pusat ujian yang tersedia. Informasi lebih lanjut tentang pilihan yang ada untuk mengikuti ujian AWS Certification tersedia di situs sertifikasi kami.

Untuk mempersiapkan diri sebelum mengikuti ujian ini, AWS merekomendasikan kursus pelatihan digital AWS Cloud Practitioner Essentials yang tersedia secara gratis baik dalam Bahasa Inggris dan juga Bahasa Indonesia. Materi persiapan lainnya, termasuk latihan dan whitepaper terkait juga tersedia.

Petra Barus

Petra Barus

Petra Novandi Barus is Developer Advocate at Amazon Web Services based in Jakarta. He is passionate in helping startups and developers in Indonesia to reinvent on behalf their customers. Prior to AWS, Petra co-founded UrbanIndo.com as CTO. The startup became the largest real-estate portal in Indonesia and then was acquired by 99.co. During that time Petra had been a happy AWS customer for 8 years. Petra is also very active in local tech communities